10 Rekomendasi Wisata Kuliner Di Indonesia

10 Rekomendasi Wisata Kuliner Di Indonesia

Smnda.org – Indonesia merupakan negara kepulauan dengan ragam budaya yang tentunya membuatnya kaya akan berbagai jenis kuliner. Hampir di setiap daerah di Indonesia memiliki kuliner khas masing-masing yang tidak boleh sampai kalian lewatkan ketika berkunjung. Jadi bila kalian memutuskan untuk berwisata, maka kami sarankan untuk tidak melewatkan wisata kuliner di destinasi wisata kalian.

Makanan khas Indonesia itu memiliki cita rasa yang unik, sehingga patut untuk kalian coba ketika kalian sedang berwisata. Salah satu informasi yang perlu kalian cari saat berencana untuk berwisata ke suatu tempat di Indonesia itu sudah pasti adalah informasi kulinernya. Tapi kalian tidak perlu khawatir karena ada banyak sekali makanan khas Indonesia yang enak dan sayang untuk kalian lewatkan.

10 Rekomendasi Wisata Kuliner Indonesia

Indonesia menjadi tempat yang kaya akan kuliner dan ada banyak ragam dengan rasa yang sangat beragam dan juga unik. Bagi kalian yang suka berwisata kuliner wajib untuk tahu apa saja rekomendasi kuliner di Indonesia yang menarik dan wajib kalian cicipi. Berikut ini kami akan jelaskan apa saja si rekomendasi wisata kuliner yang populer di Indonesia dan wajib untuk diketahui.

Pecenongan DKI Jakarta

Salah satu rekomendasi tempat kuliner yang ada di Indonesia yang wajib kalian datangi itu adalah Pecenongan DKI Jakarta. Ini adalah salah satu pusat kuliner yang ada di kota Jakarta yang wajib kalian datangi ketika berkunjung di sana. Di tempat ini kalian akan bisa menemukan beragam jenis makanan termasuk juga jajanan dengan rasa yang unik.

Kalian memiliki cukup banyak pilihan di Pecenongan ini, karena ini sudah menjadi tempat kuliner yang sangat legendaris. Ada banyak sekali kuliner legendaris juga di tempat tersebut mulai dari bubur Kwang Tung sampai dengan ayam Hainan. Bila kalian mengunjungi Pecenongan, kalian jangan sampai melewatkan martabak Pecenongan yang sangat populer.

Cibadak Dan Braga Bandung

Salah satu kota yang cukup populer dengan kulinernya itu adalah Bandung yang memiliki ragam kuliner yang unik dan menarik. Cibadak Dan Braga menjadi tempat yang memang sangat populer sebagai pusat kuliner yang wajib kalian datangi. Ada beberapa tempat bersejarah juga di dekat kedua jalan tersebut yang bisa menjadi destinasi wisata yang kalian kunjungi.

Di jalan Cibadak kalian akan bisa menikmati Soto khas Bandung dan juga beberapa makanan yang lain seperti bakso ikan dan lain sebagainya. Kalian juga bisa menemukan jajanan yang sangat populer di Bandung seperti Cimol, Cireng, dan lain sebagainya. Di jalan Braga ada banyak sekali restoran dan juga cafe dengan tema yang beragam yang bisa menjadi destinasi kuliner kalian.

Jalan Sabang DKI Jakarta

Di Jakarta ada tempat kuliner lain yang bisa kalian kunjungi dengan keunikan dan daya tarik yang tidak kalah dengan Pecenongan. Nama tempat itu adalah Jalan Sabang yang ada di DKI Jakarta dan termasuk salah satu tempat kuliner yang ikonik. Kalian bisa menemukan jalan Sabang ini dengan mudah di Google Maps, dan kalian bisa menikmati beragam kuliner di sana.

Kami sarankan kalian mengunjungi tempat ini di sore atau malam hari, karena akan ada banyak sekali pilihan kuliner yang tersedia. Kalian bisa menikmati beragam kuliner malam yang unik, menarik dan tentunya menggugah selera di jalan Sabang ini.

Pasar Beringharjo Yogyakarta

Yogyakarta menjadi salah satu kota dengan kuliner yang sangat beragam, mulai dari kaki lima sampai restoran berbintang tersedia di sana. Salah satu tempat kuliner yang wajib kalian datangi ketika ke Yogyakarta itu adalah Pasar Beringharjo yang ada di Yogyakarta. Ada banyak suguhan kuliner yang bisa kalian nikmati mulai dari nasi pecel, gudeg, sampai ke beragam makanan angkringan.

Di dekat Pasar Beringharjo ini pun terdapat salah satu kuliner yang legendaris yakni lumpia Samijaya dengan rasa yang unik. Ada banyak sekali kuliner khas legendaris yang tersedia di Pasar Beringharjo ini, jadi kalian bisa memilih makanan sesuai selera kalian.

BACA JUGA: Kenali Perbedaan Cleanser dan Toner Wajah

Pantai Losari Makassar

Makassar juga merupakan salah satu kota yang memiliki sajian kuliner yang sangat khas dan juga sangat populer di Indonesia. Bila kalian mengunjungi Makassar jangan sampai melewatkan berkunjung ke pantai Losari di Makassar. Kalian akan bisa menikmati beragam makanan khas dari Makassar seperti salah satunya adalah Coto Makassar yang rasanya sangat unik.

Selain itu kalian juga bisa menikmati masakan legendaris dari Makassar yakni Pisang Epe yang terbuat dari pisang kepok. Coto Makassar dan juga pisang Epe yang memang menjadi kuliner yang khas dari Makassar dengan cita rasa yang khas. Jangan sampai melewatkan cita rasa asli dari kedua kuliner tersebut ketika sudah sampai di kota Makassar.

Jimbaran Bali

Bali memang menjadi salah satu kota yang paling menarik untuk dikunjungi, terbukti ada banyak sekali wisatawan mancanegara yang datang. Kuliner Bali pun menjadi salah satu daya tarik yang cukup besar bagi para pengunjung. Kalian yang ingin berwisata kuliner bisa mengunjungi Jimbaran Bali yang menawarkan beragam kuliner Bali secara lengkap.

Ada banyak sekali kuliner khas Bali seperti sate lilit, nasi jinggo, dan masih banyak lagi kuliner yang lainnya juga. Jadi jangan sampat lupa untuk berwisata kuliner ketika liburan ke Bali.

Galabo Solo

Destinasi yang berikutnya adalah Galabo Solo yang merupakan tempat pusat kuliner yang ada di kota Solo. Ini adalah tempat pusat kuliner yang menyajikan beragam kuliner khas Jawa yang tradisional dengan cita rasa yang otentik. Mulai dari makanan rawon, Sate Kere, dan masih ada banyak lagi kuliner menarik yang bisa kalian kunjungi.

Simpang Lima Semarang

Bila kalian ke Semarang jangan sampai melewatkan Simpang Lima, ini adalah tempat yang menjajakan beragam kuliner khas dari Semarang. Mulai dari Lumpia, nasi ayam, Petis, nasi pecel, dan beragam kuliner yang khas. Kalian bisa mendatangi tempat ini bila ingin berwisata kuliner ketika kalian berwisata di Semarang.

Kawasan Poncol Semarang

Selain Simpang Lima, kalian bisa mencoba menuju ke kawasan Poncol di Semarang untuk bisa menikmati beragam kuliner di sana. Mulai dari Lumpia Semarang, tahu gimbal, tahu bakso, dan lain sebagainya bisa kalian nikmati di tempat tersebut. Cita rasa yang otentik bisa kalian nikmati di tempat tersebut.

Pratista Harsa Banyumas

Tempat yang terakhir adalah Pratista Harsa di Banyumas tepatnya di dekat alun-alun Purwokerto sebagai pusat kota Banyumas. Ada banyak sekali ragam makanan khas di sana, salah satunya adalah mendoan dengan cita rasa yang otentik.

Cara Mencari Informasi Wisata Kuliner Indonesia

Mencari informasi seputar wisata kuliner yang menarik sebelum berwisata di beberapa tempat di Indonesia itu memang sangat penting menurut Smnda. Ada beberapa cara yang bisa kalian pergunakan, salah satunya adalah menggunakan sosial media seperti TikTok, Instagram, Facebook hingga Twitter. Selain itu bisa juga mencari informasinya di internet.

BACA JUGA: 7 Makanan Khas Bandung Wajib Dicoba